Dongeng Fabel Pendek Laba-Laba Penolong

Dongeng Fabel Pendek Laba-Laba Penolong

Dongeng Fabel Pendek Laba-Laba Penolong

Dongeng Fabel Pendek

Di suatu tempat yang kosong dan lama tidak terpakai, hiduplah seekor laba-laba yang memiliki banyak sarang di ruangan itu. Ada seekor nyamuk yang terbang kesana kemari. Tak sadar, nyamuk itu telah menjadi incaran cicak untuk dimakan. Namun laba-laba dari kejauhan memperhatikan gerak gerik cicak tersebut.

"Nampaknya cicak itu ingin memangsa nyamuk. Aku harus memberi tahu si nyamuk untuk hati-hati dan waspada." gumam laba-laba.

Nyamuk masih asik terbang berputar-putar, dari balik sarangnya, laba-laba memanggil nyamuk untuk segera mendekat ke sarang laba-laba.

"Hsstttt nyamuk, kesini sebentar. Ada yang ingin aku bicarakan sama kamu" ucap laba-laba.

"Ada apa laba-laba?, nampaknya ada sesuatu yang penting" jawab nyamuk.

"Iya, aku mau memberitahu sesuatu sama kamu" kata laba-laba.

Nyamuk pun terbang menuju sarang laba-laba. Sesampainya disana, nyamuk mendekat kepada laba-laba.

"Ada apa, laba-laba?" tanya nyamuk.

"Kamu harus hati-hati, karena si cicak dari tadi memperhatikan gerak gerikmu terus. Tetap waspada dan jangan sampai lengah" bisik laba-laba.

"Iya laba-laba. Aku juga sudah curiga sama si cicak itu" jawab nyamuk.

"Aku akan selalu mengawasi si cicak itu, kamu tidak usah takut. Hanya kamu tetap waspada" ucap laba-laba.

"Terima kasih laba-laba" ucap nyamuk.

"Iya, sama-sama nyamuk" jawab laba-laba.

Akhirnya nyamuk pun pulang ke rumah dan menuruti nasehat laba-laba itu. Hingga esok harinya, nyamuk keluar rumah, terbang untuk bermain lagi di ruangan itu. Namun nampaknya cicak memasang jebakan untuk nyamuk. Ia bersembunyi di salah satu sarang laba-laba yang biasa di singgahi nyamuk.

"Aku harus bersembunyi disini, saat nyamuk main kesini, aku akan langsung memakannya" gumam cicak.

Laba-laba tak kalah cerdiknya, ternyata sarang itu memang sengaja untuk jebakan cicak dan laba-laba sedang bersembunyi di sarang yang baru. Nyamuk datang ke sarang tersebut, dan tiba-tiba, cicak langsung menyerangnya. Namun laba-laba dari belakang sarang mengahalau cicak dengan serangan jaringnya. Hingga cicak pun tak berdaya terkena jaring laba-laba. Nyamuk pun selamat dari serangan cicak.

"Terima kasih laba-laba, kamu sudah menyelamatkanku" ucap nyamuk.

"Sama-sama nyamuk, itulah gunanya teman" jawab laba-laba.

Laba-laba dan nyamuk pergi meninggalkan cicak sendirian yang terkena jaring laba-laba.

Semoga Dongeng Fabel Pendek Laba-Laba Penolong ini bisa bermanfaat untuk pembaca semuanya.
Loading...


Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Back To Top